Usaha Jagung Bakar - Cara Membuat Jagung Bakar Berbagai Rasa

         Menikmati jagung bakar hangat di malam yang dingin memberikan kenikmatan tersendiri. Terlebih lagi menikmati jagung bakar tersebut ditemani sang pujaan hati tentu sangat mengasikkan dan memberikan kepuasan tersendiri serta berbagai macam rasa dari jagung bakar yang dapat dirasakan yaitu seperti ada rasa manis, pedas, original(tanpa bumbu) dll.
            Jagung bakar sendiri tidak hanya enak dimakan di malam hari saja. Di waktu siang pun jagung bakar juga tetap enak bila dimakan. Apalagi dimakan di siang hari dan pada musim hujan tentu akan memberikan kehangatan tersendiri(bila dimakan hangat-hangat).

Usaha Jagung Bakar

Pelajari konsep  Peluang bisnis Rudy Setyawan, Marketer Dunia asal indonesia yang ingin membantu anda meraih HIDUP BERKECUKUPAN melalui sistem cerdas dan mudah diterapkan, Klik Disini 
            Peluang usaha jagung bakar bisa dibilang cukup menjanjikan. Karena usaha jagung bakar memiliki prospek yang cukup tinggi. Jagung bakar dapat dijual di pinggir-pinggir jalan sampai di mall atau restoran. Target marketnya pun tanpa pandang bulu, baik tua muda, kaya atau miskin semua menjadi sasaran market karena harganya yang relatif murah.
            Dengan perkembangan zaman yang membaca peluang usaha jagung bakar yang cukup menjanjikan sehingga muncullah sebuah alat pembakar/pemanggang jagung yang tanpa mengeluarkan asap. Alat pemanggang jagung bakar ini sudah banyak digunakan oleh penjual-penjual jagung bakar di mall.
            Jadi, bila ingin berwirausaha, usaha jagung bakar bisa menjadi referensi. Berapa modal yang harus dikeluarkan untuk menjalankan usaha jagung bakar ini? Tergantung akan berjualan dimana, bila modal belum terlalu besar bisa berjualan dipinggir-pinggir jalan atau di tempat keramaian. Modal yang diperlukan yaitu hanya untuk membeli alat pembakar(arang, kipas dan tempat arang), jagung serta bumbu-bumbu yang diperlukan. Jadi cukup sedikit bukan modalnya? Tetapi bila modal yang dimiliki cukup besar bisa membuat tenda untuk berjualan dan sebagai tambahan bisa menjulan minuman seperti kopi, jahe dll.
            Jadi tunggu apa lagi, mari berwirausaha dan jadikan usaha jagung bakar untuk mengawali usaha yang akan dijlankan.

Tips Usaha Jagung Bakar
  • Sulitnya mendapatkan jagung yang muda, bisa menjadi kendala usaha ini. Jadi solusinya bisa melakukan kerjasama dengan petani-petani jagung atau bila mempunyai sawah sendiri bisa menanami sawah tersebut dengan jagung. Penanamannya sendiri juga tidak bisa langsung ditanam semua. Jadi menamnya harus sebagian-sebagian supaya tidak tua secara bersamaan.
  • Bila berjualan dengan tenda atau di mall, rajin-rajinlah berpromosi.
  • Bila belum menggunakan alat pemanggang/pembakar jagung dan masih menggunakan arang sebagai media pembakaran, harus tahan terhadap bau sangit(bau bakaran yang menempel pada tubuh).
  • Lebih baik, untuk pembakaran jagung, gunakan arang karena pembakarannya lebih alami.
  • Sediakan beberapa pilihan rasa, karena setiap orang berbeda-beda. Bila perlu ciptakan rasa yang beda dari yang lainnya.

 Cara Membuat Jagung Bakar Aneka Rasa

Bila mencari resep atau cara membuat jagung bakar di search engine (google atau Yahoo!) tentu akan banyak ditemukan. Tetapi berikut kumpulan cara membuat jagung bakar (resep)  :
  • Bila ingin tahu bagaimana cara membuat jagung bakar manis bisa mengunjungi situs resep jagung bakar manis.
  • Atau jagung bakar manis pedas, bisa berkunjung di situs resep jagung bakar pedas manis.
  • Nah untuk cara membuat jagung bakar keju bisa masuk ke situs resep jagung bakar keju.
  • Dan bagi yang ingin mengetahui resep atau cara membuat jagung bakar rasa coklat bisa melakukan experiment sendiri. Karena dari situs-situs resep makanan yang telah saya kunjungi, tidak ada yang memberikan informasi cara membuat jagung bakar coklat. Jadi bila dapat menemukan resep jagung bakar coklat tentu akan dapat menjadikan usaha jagung bakar yang akan dijalankan semakin menjadi favorit.

Itulah sedikit mengenai usaha jagung bakar, semoga tulisan yang singkat ini dapat memberikan inspirasi. 

Artikel Terkait


Category Article , ,

What's on Your Mind...