About

Mungkin sahabat ingin mengetahui siapa penulis blog Ponsel Triks dan tentang apa blog ini saya buat. Singkat saja saya sampaikan, sebut saja nama saya Dwi Biya dan saya adalah penulis artikel yang ada disini. Pengetahuan saya tentang menganalisa kerusakan ponsel dan perbaikan ponsel saya jelaskan pada artikel yang diposting, walaupun tidak semua pengetahuan yang saya sampaikan tapi saya mencoba untuk berbagi dengan sahabat.

Saat ini saya berdomisili di Bogor - Jawa Barat, sebelumnya saya tinggal di Jakarta Pusat. Ruang lingkup kerja saya mencakup Bekasi, Jakarta dan Tangerang, dan masih aktif hingga sekarang ini.


Saya mengawali pekerjaan sebagai Teknisi Ponsel yang saya mulai sejak tahun 2003. Suka dan duka saya jalani untuk menjadi seorang teknisi ponsel hingga saat ini, memulai usaha untuk menjadi seorang teknisi ponsel cukup menyita waktu dalam pekerjaan rutin saya sehari-hari sebagai karyawan sebuah perusahaan swasta. Karena diawali dengan kemauan yang keras dan hobi saya yang berhubungan dengan dunia elektronik, maka saya memberanikan diri untuk memperdalam pengetahuan ini dan memutuskan untuk berhenti bekerja sebagai seorang karyawan yang saya mulai sejak tahun 1996.

Proses pembelajaran saya awali dengan membongkar ponsel yang saya miliki hingga akhirnya rusak, kemudian saya membawanya ke tempat service ponsel yang sama untuk diperbaiki, karena memang saat itu tidak banyak orang yang menjalani profesi ini. Begitu seterusnya hingga saya sedikitnya bisa menganalisa kerusakan ponsel dan mengetahui cara perbaikannya.

Ponsel GSM pertama yang saya miliki "Startac 90"

Dengan perkembangan teknologi yang pesat saat ini, maka sebagai seorang teknisi ponsel dituntut pula untuk mengembangkan pengetahuannya. Saya memulai untuk memberanikan diri membagi pengetahuan saya dengan beberapa orang karyawan yang membantu saya dalam menjalani usaha sebagai teknisi ponsel, hingga akhirnya mereka bisa membuka usaha yang sama seperti saya. Begitu pula dengan sahabat Ponsel Triks, semoga artikel yang ada sini bisa bermanfaat.

Kesimpulan yang bisa saya ambil dari perjalanan saya sebagai teknisi ponsel memang tidak mudah, cacian maupun pujian saya terima dari konsumen atas hasil pekerjaan saya, tapi itu tidak menyurutkan hati saya dan semakin memotivasi saya untuk menjadi lebih baik lagi. Tapi selama itu kita memperjuangkannya untuk menjadikan sesuatu yang baik mudah-mudahan akan tercapai, begitu juga dengan sahabat semua apapun yang sahabat inginkan dan diniatkan dengan baik akan mudah dicapai, amin...

Terima kasih atas kunjungan sahabat.

Lihat profil blogger saya

Artikel Terkait

What's on Your Mind...